Wednesday, August 14, 2013

JAMUR RENYAH ASAM MANIS

Tags


Hidangan yang garing dan renyah memang banyak yang menyukainya. Cobalah untuk membuat sajian yang terbuat dari jamur tiram yang dilapisi dengan tepung dan digoreng hingga garing dan renyah. Sajikan dengan saus asam manis pasti terasa lebih nikmat dan istikmewa.

bahan-bahan/bumbu-bumbu:
250 gram jamur tiram, suwir-suwir kasar
1 butir telur ayam
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
minyak untuk menggoreng

bahan pelapis (aduk rata):
100 gram tepung terigu protein tinggi
50 gram tepung maizena
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk

bahan saus:
3 siung bawang putih, iris halus
1/2 buah bawang bombay, iris tipis
1 sendok makan minyak untuk menumis
3 sendok makan saus tomat
1 sendok makan saus sambal
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok teh garam
3 sendok teh gula pasir
100 ml air
1 sendok makan maizena dilarutkan dengan 4 sendok makan air


Cara membuat:
  1. Kocok lepas telur dan kaldu ayam bubuk. Sisihkan.
  2. Celup jamur ke telur. Masukkan ke dalam bahan pelapis sambil ditekan-tekan. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang. Angkat. Tiriskan.
  3. Saus, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan saus tomat, saus sambal, saus tiram, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
  4. Tuang air. Aduk sampai mendidih. Masukkan larutan maizena. Masak sampai meletup-letup dan kental. Angkat.
  5. Sajikan jamur dengan saus.


Untuk 3 porsi


EmoticonEmoticon